Moment Hari Lahir Pancasila, Danrem Wijayakusuma Ajak Masyarakat di Wilayah Kuatkan Azas Pancasila Dalam Kehidupannya

- Jurnalis

Minggu, 2 Juni 2024 - 00:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Jamaluddin, S. I. P., pimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila, Sabtu 1/6/2024.

TRIBUNCHANNEL.COM –Purwokerto – Hal itu ditegaskan Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Jamaluddin, S. I. P.,  usai pimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tingkat Pemkab Banyumas bertempat di halaman Pendopo Sipanji Pemkab Banyumas, Purwokerto,  Banyumas. Sabtu (1/6/2024).

 

Upacara tersebut dihadiri pejabat Forkopimda Banyumas, SKPD Banyumas, TNI, Polri, Mahasiswa, Pelajar, Ormas, Organisasi Kewanitaan Banyumas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Komunitas masyarakat lain Purwokerto. 

 

Dikatakan, Pancasila adalah azas dalam berkehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Karenanya, dalam moment ini, masyarakat khususnya para generasi muda bangsa harus tahu akan sejarah Pancasila. 

“Pancasila sudah final, yang harus kita aktualisasikan dalam kehidupan kita. Karena Pancasila adalah azas dari kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, “terangnya. 

 

Dikatakan, Pancasila sudah terbukti keampuhannya dalam memghadapi berbagai tantangan dan hambatan dengan baik. Pancasila adalah pemersatu bangsa dan negara ini, karenanya kuatkan landasaan idiil kita ini untuk menjaga dan mengawal bangsa dan negara ini dari berbagai ancaman baik dari luar maupun dalam, “paparnya. 

Baca Juga :  TMMD Sengkuyung Kodim 0719/Jepara Dorong Percepatan Pembangunan Daerah

 

Sementara itu, selaku Irup, Danrem mengatakan Pancasila pertama kali diperkenalkan oleh Bung Karno yang juga Proklamator Kemerdekaan, Bapak Pendiri Bangsa, yaitu melalui pidatonya pada tahun 1945 di depan Sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

 

Adapun tema yang diusung dalam Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 ini yaitu “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2024”. Hal tersebut menggambarkan suatu momen penting dalam sejarah Indonesia karena Pancasila adalah Dasar Negara Indonesia yang merupakan ideologi dan falsafah Negara.  Peringatan Hari Lahir Pancasila tidak hanya sebagai penghormatan terhadap sejarah, namun juga sebagai pengingat akan nilai-nilai dasar yang menjadi pijakan bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.

 

Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia, Yudian Wahyudi, dalam amanat yang dibacakan oleh Irup Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P mengatakan, bahwa dalam menghadapi situasi global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi yang begitu pesat, Pancasila diharapkan menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi dimasa depan.

Baca Juga :  Pengajian Umum Memperingati Maulid Nabi SAW Masjid At- Taqwa Baiturrasyid Penggaron Kidul

 

“Dengan semangat Pancasila yang kuat, saya yakin seluruh tantangan yang akan dihadapi bangsa Indonesia akan dapat diatasi, ”ujar Kepala BPIP RI.

 

Diakhir sambutannya, Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia mengajak kepada seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama bergotong royong merawat anugerah Pancasila melalui peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni. 

 

“Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia, “tutup Kepala BPIP.

 

Upacara hari lahir Pancasila juga dilaksanakan di Makorem 071/Wijayakusuma yang diikuti segenap prajurit dan PNS Makorem maupun Balak Aju Kodam IV/Diponegoro jajaran Korem 071/Wijayakusuma, selaku Irup Kasrem 071/Wijayakusuma Letkol Inf Catur Irawan, S.I.P.

 

Red

Berita Terkait

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama
Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024
Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari
38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres
Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih
Diduga Ada Gudang Untuk Penimbun Solar Ilegal Milik Yopi dan Nanda Anak Pensiunan Polisi, APH Harus Tegas
Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?
Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:17 WIB

Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 06:35 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari

Senin, 21 Oktober 2024 - 12:56 WIB

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Minggu, 20 Oktober 2024 - 15:22 WIB

Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 21:24 WIB

Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:53 WIB

Penampilan Deville Semarakkan Pembukaan POPDA 2024 di Kota Pekalongan

Berita Terbaru

Berita

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Senin, 21 Okt 2024 - 12:56 WIB