Oknum Sales PT BAA Palsukan Nota dan Gelapkan Uang Perusahaan Rp 985 Juta

- Jurnalis

Sabtu, 23 September 2023 - 04:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Konferensi Pers Polres Kota Pekalongan kasus penggelapan, Jumat 22/9/2023

tribunchannel.comKota Pekalongan – Seorang sales di Kota Pekalongan ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi dalam kasus penggelapan uang perusahaan. Sales berinisial TNK tersebut menilep uang hingga Rp 985 juta selama dua tahun terakhir.

“Uangnya sudah dihabiskan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan memuaskan kesenangan tersangka,” ujar Kasat Reskrim Polres Pekalongan Kota AKP Sumaryono saat kegiatan pers release di Lobi Mapolres setempat, Jum’at (22/3/2023).

Baca Juga :  Silaturahmi Dengan Awak Media, AKBP Doni Ajak Perkuat Kemitraan

AKP Maryono mengungkap modus yang dilakuan tersangka adalah menerbitkan nota fiktif lalu mengirimkan orderan barang dan memalsukan laporan untuk mengelabui perusahaannya.

Diketahui tersangka bekerja di perusahaan distributor atau Agen di Kota Pekalongan bernama PT BAA.

Dalam pengakuannya, tersangka seharusnya mengirim barang ke toko A namun diserahkan ke toko B. Sementara toko A tetap dikirim barang namun dikurangi jumlahnya dan seterusnya seperti itu selama dua tahun.

Baca Juga :  Audensi Calon Pengurus Pewarna Kota Bekasi Dengan Kabag Humas Pemkot Bekasi

“Jadi tersangka ini pelaku tunggal. Aksi tersangka terbongkar setelah perusahaan melakukan audit internal,” jelasnya.

Adapun barang bukti yang diamankan seperti 37 lembar faktur atau nota penjualan barang dari perusahaan dan empat lembar nota manual atau buatan sendiri serta dua lembar audit internal perusahaan.

“Pelaku dijerat pasal 372 KUHP dengan hukuman maksimal lima tahun penjara,” sebut AKP Sumaryono.

(Dikin/Red)

Berita Terkait

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama
Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024
Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari
38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres
Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih
Diduga Ada Gudang Untuk Penimbun Solar Ilegal Milik Yopi dan Nanda Anak Pensiunan Polisi, APH Harus Tegas
Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?
Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:17 WIB

Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 06:35 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari

Senin, 21 Oktober 2024 - 12:56 WIB

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Minggu, 20 Oktober 2024 - 15:22 WIB

Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 21:24 WIB

Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:53 WIB

Penampilan Deville Semarakkan Pembukaan POPDA 2024 di Kota Pekalongan

Berita Terbaru

Berita

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Senin, 21 Okt 2024 - 12:56 WIB