Kapolres Demak Lakukan Pengecekan, Pastikan Pelayanan Maksimal

- Jurnalis

Kamis, 15 Agustus 2024 - 18:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Demak AKBP Ari Cahya Nugraha melakukan pengecekan terhadap tempat pelayanan publik

TRIBUNCHANNEL.COM – Demak – Kapolres Demak AKBP Ari Cahya Nugraha melakukan pengecekan terhadap tempat pelayanan publik yang ada di lingkungan Polres Demak, Kamis (15/8/2024)

 

Kantor yang dilakukan pengecekan diantaranya kantor Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), kantor pelayanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), kantor pelayanan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat).

 

AKBP Ari Cahya Nugraha mengatakan kegiatan ini merupakan kontrol seorang pimpinan terhadap kinerja anggotanya, terkait pelayanan kepada masyarakat yang harus mengutamakan kepuasan bagi masyarakat.

Baca Juga :  Danrem Wijayakusuma Irup Hari Kesaktian Pancasila Tingkat Pemkab Banyumas

“Pengecekan ini untuk memastikan semua fasilitas pelayanan, apakah sudah sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) dan pelayanan sudah berjalan dengan baik,” kata AKBP Ari.

 

AKBP Ari menambahkan pengecekan juga untuk mengetahui secara langsung situasi kondisi dan kesiapan personil dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

 

“Berikan pelayanan dengan ramah, humanis, santun dan tidak mempersulit masyarakat, serta yang paling penting jangan ada pungli atau gratifikasi dalam melayani masyarakat,” tegas AKBP Ari.

Baca Juga :  Sidang Vonis Penggelapan Mobil di PT. Woori Finance Indonesia Kota Pekalongan, Wakhiri Dihukum 1 Tahun

 

Ia mengungkapkan pengecekan pelayanan publik Polres Demak akan dilakukan secara berkala, untuk menghindari adanya pelanggaran anggota dan mengetahui kekurangan sarana prasarana, maupun proses saat melayani masyarakat.

 

“Kita akan terus berusaha memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, baik sarana dan prasarana serta kemampuan personil yang mengawaki, sehingga dapat melayani kepada masyarakat secara maksimal, “pungkasnya.

 

Red

Berita Terkait

Viral Video Tiktok Kepala Puskesmas di Kabupaten Madiun Diduga Mendukung Salah Satu Paslon
Puluhan Warga Grudok Balai Desa Bulak Rowosari Kendal, Ada Apa?
Polres Kendal Resmi Launching Gugus Tugas Polri Untuk Dukung Ketahanan Pangan
Santun Tapi Tegas, Pasangan Nomor 02 Jadi Sorotan di Debat Final Pilkada Deli Serdang
Calon Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor Terkuat Amdin Nukliri
DPRD Kabupaten Pekalongan Sampaikan Jawaban Pendapat Bupati Terhadap Dua Raperda
Pj Bupati Madiun Lakukan Penyerahan Sertifikat Elektronik Hasil Pelepasan Kawasan Hutan
Hendry Ch. Bangun Tidak Punya Legal Standing, Surat AHU PWI Diblokir
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 18:30 WIB

Viral Video Tiktok Kepala Puskesmas di Kabupaten Madiun Diduga Mendukung Salah Satu Paslon

Jumat, 22 November 2024 - 15:04 WIB

Puluhan Warga Grudok Balai Desa Bulak Rowosari Kendal, Ada Apa?

Kamis, 21 November 2024 - 09:43 WIB

Polres Kendal Resmi Launching Gugus Tugas Polri Untuk Dukung Ketahanan Pangan

Kamis, 21 November 2024 - 09:36 WIB

Santun Tapi Tegas, Pasangan Nomor 02 Jadi Sorotan di Debat Final Pilkada Deli Serdang

Kamis, 21 November 2024 - 09:28 WIB

Calon Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor Terkuat Amdin Nukliri

Rabu, 20 November 2024 - 10:47 WIB

Pj Bupati Madiun Lakukan Penyerahan Sertifikat Elektronik Hasil Pelepasan Kawasan Hutan

Selasa, 19 November 2024 - 15:07 WIB

Hendry Ch. Bangun Tidak Punya Legal Standing, Surat AHU PWI Diblokir

Senin, 18 November 2024 - 08:33 WIB

Diseminasi Audit Kasus Stunting, Pemkot Dorong Stakeholder Terus Fokus 4 Kelompok Sasaran

Berita Terbaru