Agar Pemerintah Desa Tidak Apatis, Mahasiswa KKN Buat Kotak Kritik dan Saran

- Jurnalis

Selasa, 13 Agustus 2024 - 22:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mahasiswa TIM II KKN UNDIP memberikan kotak kritik dan saran kepada Kepala Desa Amongrogo

TRIBUNCHANNEL.COM – Batang – Mahasiswa TIM II KKN UNDIP 2024 telah membuat kotak kritik dan saran yang dapat menjadi acuan bagi indikator kinerja perangkat desa dalam memberikan pelayanan publik untuk masyarakat Desa Amongrogo Kabupaten Batang, Selasa 13/8/2024.

Kotak kritik dan saran dipilih menjadi program kerja sebab sangat berkaitan erat dengan Program Studi Ilmu Pemerintahan dalam bidang pelayanan publik. 

Kritik dan saran dianggap menjadi hal yang tabu untuk diberikan karena dapat memperlihatkan baik dan buruknya kinerja dari perangkat desa, padahal transparansi menjadi salah satu asas dalam penyelenggaraan pelayanan publik. 

Terkadang masyarakat pun merasa enggan untuk memberikan kritik ataupun saran sebab adanya rasa takit ketika menyampaikan aspirasi. Asas-asas yang harus dipenuhi dalam pelayanan publik ini tertuang di dalam Pasal 4 Undang-Undang No. 25 Tahun 2009. 

Baca Juga :  Polres Demak Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Candi 2023-2024

Transparansi menjadi momok besar dalam penyelenggaraan pelayanan publik di Indonesia, sebab banyaknya birokrat yang menganggap remeh pemberian pelayanan publik kepada masyarakat dengan basis transparansi. 

Oleh sebab itu, kotak kritik saran menjadi pilihan bagi pemerintah khususnya dalam konteks ini pemerintah Desa Amongrogo untuk mengetahui bagaimana pendapat masyarakat terkait pelayanan publik yang telah diberikan selama ini. 

Kotak kritik dan saran dipilih menggunakan bahan yang transparan, sehingga seluruh masyarakat mengetahui pendapat dari masyarakat yang telah merasakan pelayanan publik dari perangkat Desa Amongrogo. Pada kotak kritik dan saran tersebut terdapat 3 indikator yakni sangat puas, puas, dan tidak puas serta saran yang dapat langsung ditulis oleh masyarakat. 

Baca Juga :  Warga Binaan Lapas Kota Pekalongan Dilatih Ternak Domba

Masyarakat dapat memberikan aspirasi dengan memasukkan koin yang ada kedalam indikator yang ada. Tentu saja pemerintah Desa Amongrogo menyambut baik program kerja kotak dan saran yang diinisiasikan oleh mahasiswa KKN UNDIP 2024. 

Menurut penuturan Kepala Desa Amongrogo Bapak Setyo Pranoto, kotak kritik dan saran ini dapat menjadi sarana bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi, keluhan, ataupun pujian bagi kinerja yang telah dilakukan oleh perangkat Desa Amongrogo serta tentu saja kotak kritik dan saran ini dapat menjadi acuan perangkat desa untuk meningkatkan kinerja dalam melayani masyarakat.

SAS/Red

Berita Terkait

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama
Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024
Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari
38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres
Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih
Diduga Ada Gudang Untuk Penimbun Solar Ilegal Milik Yopi dan Nanda Anak Pensiunan Polisi, APH Harus Tegas
Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?
Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:17 WIB

Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 06:35 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari

Senin, 21 Oktober 2024 - 12:56 WIB

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Minggu, 20 Oktober 2024 - 15:22 WIB

Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 21:24 WIB

Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:53 WIB

Penampilan Deville Semarakkan Pembukaan POPDA 2024 di Kota Pekalongan

Berita Terbaru

Berita

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Senin, 21 Okt 2024 - 12:56 WIB