Lepas Sambut Kepemimpinan di Korem 071 Wijayakusuma

- Jurnalis

Sabtu, 4 Mei 2024 - 10:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma, S. Sos., M.M., M. Han berjabat tangan dengan Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P., Jum’at 3/5/2024.

TRIBUNCHANNEL.COM – BANYUMAS – Korem 071 Wijayakusuma menggelar acara tradisi lepas sambut kepemimpinan dengan penuh kehaidmatan dan rasa hormat. Acara yang digear di gedung pertemuan A. Yani Makorem 071 Wijayakusuma pada Jum’at 3/5/2024 tersebut menandai pergantian kepemimpinan dari Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma, S. Sos., M.M., M. Han kepada Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P.

 

Dalam sambutannya yang disampaikan saat apel bersama dalam rangka sertijab, Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh anggota Korem 071 atas dukungan dan kerja keras selama masa kepemimpinannya. Beliau juga menekankan pentingnya kelangsungan tugas dan kesiapan dalam menghadapi tantangan yang ada di wilayah tugas Korem 071.

Baca Juga :  Danrem 071/Wijayakusuma Berikan Motivasi Kepada Prajurit Kodim 0701/Banyumas dengan Konsep “JITU.”

 

Sebagai penggantinya, Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P  menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan dan memperkuat  kinerja Korem 071 dalam menjalankan tugasnya. Beliau berjanji untuk memperhatikan kesejahteraan anggota dan meningkatkan sinergi dengan berbagai pihak terkait guna mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Dalam rangkaian acara tradisi pisah sambut tersebut dihadiri oleh berbagai unsur forkompimda jajaran Korem 071, tokoh masyarakat, pemangku kepentingan, serta anggota dan keluarga besar Korem 071 Wijayakusuma. Perwakilan dari hadirin yang ada juga menyampaikan terima kasih atas dedikasi Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma atas dharma bhaktinya selama menjabat Danrem 071/Wijayakusuma dan menyambut Kolonel Inf Jamaluddin sebagai Danrem yang baru dengan penuh semangat dan harapan untuk dapat mempertahankan serta meningkatkan kesuksesan masa depan yang lebih baik.

Baca Juga :  Olahraga Bersama, Kokohkan Soliditas Satuan dan Sinergitas Komponen Masyarakat Serta Jaga Kesehatan

 

Kolonel Inf Jamaluddin secara pribadi dan mewakili seluruh keuarga besar Korem 071/ Wijayakusuma juga mengucapkan terima kasih atas kepemimpinan Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma selama menjabat Danrem 071, serta menyampaikan selamat bertugas ditempt dan jabatan yang baru sebagai Kapusada TNI kepada Brigjen TNI Andhy Kusuma.

 

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, sebelumnya diawali dengan kegiatan tradisi napak tilas perjuangan Jendral Besar Soedirman di MTL ( Monumen Tempat Lahir ) Jenderal Besar Soedirman di Ds. Bantarbarang Kecamatan Rembang Kabupaten Purbalingga.

 

Red

Berita Terkait

Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379
Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A
Deputi IV Kemenko Polkam Tinjau Pospam Ops Ketupat Semeru 2025 di Madiun
Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik
Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak
Kapolsek Muntilan Paparkan Rencana Pengamanan Malam Takbir
Peringatan Nuzulul Qur’an di Mushola Nurul Hikmah Berlangsung Khidmat
Polres Demak Siagakan Tim Pengurai Arus Mudik

Berita Terkait

Jumat, 28 Maret 2025 - 20:57 WIB

Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379

Jumat, 28 Maret 2025 - 09:06 WIB

Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A

Kamis, 27 Maret 2025 - 23:08 WIB

Deputi IV Kemenko Polkam Tinjau Pospam Ops Ketupat Semeru 2025 di Madiun

Kamis, 27 Maret 2025 - 23:02 WIB

Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik

Kamis, 27 Maret 2025 - 22:56 WIB

Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:25 WIB

Peringatan Nuzulul Qur’an di Mushola Nurul Hikmah Berlangsung Khidmat

Selasa, 25 Maret 2025 - 13:44 WIB

Polres Demak Siagakan Tim Pengurai Arus Mudik

Senin, 24 Maret 2025 - 16:45 WIB

Mulai 8 April 2025 Pemprov Jateng Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan dan Denda

Berita Terbaru