Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe, Albert Huppy Wounde, SH, MH, bersama Ketua TP-PKK Kab. Kepl. Sangihe, Josephine Mathilda.
TRIBUNCHANNEL.COM – Sangihe – Pemda Kabupaten Kepulauan Sangihe berkolaborasi dengan TNI dan Kelompok Tani Komedi di Kampung Kuma 1, Kecamatan Tabukan Tengah, dalam mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional melalui penanaman padi sawah.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe, Albert Huppy Wounde, SH, MH, bersama Ketua TP-PKK Kab. Kepl. Sangihe, Josephine Mathilda.
Selain itu, turut hadir Dandim 1301 Sangihe bersama jajarannya, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda, Kepala Dinas Pertanian Daerah beserta jajarannya, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Camat Tabukan Tengah bersama Kapitalaung, Kapolsek Tabukan Tengah, dan kelompok tani.
Dalam kesempatan tersebut, pemerintah daerah menyerahkan bantuan berupa lima unit hand traktor, benih, dan pupuk kepada kelompok tani.
Penyerahan bantuan ini bertujuan untuk mendukung peningkatan produksi padi sawah dan memperkuat ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Kepulauan Sangihe. Kegiatan berlangsung pada Sabtu, 20 Juli 2024.
Adrianto/Red