Polres Batang Gelar Ziarah di TMP Kadilangu Untuk Peringati Hari Bhayangkara ke-78

- Jurnalis

Selasa, 25 Juni 2024 - 12:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Batang melaksanakan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) di Kadilangu, Kabupaten Batang pada Senin (24/6/2024).

TRIBUNCHANNEL.COM – BATANG – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Batang melaksanakan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) di Kadilangu, Kabupaten Batang pada Senin (24/6/2024). Kegiatan ini dimulai tepat pukul 08.00 WIB dengan upacara penghormatan dan penandatanganan buku kehadiran sebagai bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan.

 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) adalah Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Batang, Kompol Hartono. Upacara diawali dengan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di tugu pahlawan sebagai tanda penghormatan.

Baca Juga :  Polres Batang Identifikasi Korban Laka di Tol KM 370 A dan Berikan Trauma Healing

 

Setelah upacara, Wakapolres bersama pejabat utama Polres dan para purnawirawan menaburkan bunga di sejumlah makam pahlawan. Kegiatan ziarah ini tidak berhenti di TMP Kadilangu saja, namun dilanjutkan ke Astana Pasekaran dan diakhiri dengan tabur bunga di Pantai Sigandu Batang.

Plt. Kasi Humas Polres Batang, Ipda Sriwidadi, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-78 yang bertujuan untuk menghormati perjuangan para pahlawan. “Kita bisa merdeka dan menikmati hidup hingga sekarang merupakan hasil tetesan darah pejuang yang tanpa pamrih berperang melawan penjajah,” ungkap Ipda Sriwidadi.

Baca Juga :  Walikota Aaf Lepas Kontingen Kafilah MTQ Kota Pekalongan ke Ajang MTQ Jateng Tahun 2024

 

Acara ini merupakan wujud penghargaan dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah memberikan kontribusi besar bagi kemerdekaan bangsa Indonesia. Momen ini juga diharapkan dapat menumbuhkan semangat patriotisme dan nasionalisme di kalangan generasi muda.

 

Tindak lanjut kegiatan ini menunjukkan komitmen Polres Batang dalam menjaga dan menghormati nilai-nilai perjuangan yang telah ditanamkan oleh para pahlawan. Hari Bhayangkara ke-78 ini menjadi momentum penting untuk mengenang jasa-jasa mereka yang telah berjuang demi tanah air tercinta.

 

Red

Berita Terkait

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama
Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024
Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari
38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres
Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih
Diduga Ada Gudang Untuk Penimbun Solar Ilegal Milik Yopi dan Nanda Anak Pensiunan Polisi, APH Harus Tegas
Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?
Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:17 WIB

Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 06:35 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari

Senin, 21 Oktober 2024 - 12:56 WIB

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Minggu, 20 Oktober 2024 - 15:22 WIB

Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 21:24 WIB

Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:53 WIB

Penampilan Deville Semarakkan Pembukaan POPDA 2024 di Kota Pekalongan

Berita Terbaru

Berita

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Senin, 21 Okt 2024 - 12:56 WIB