Supir Buang Sampah Sembarangan, Langsung Kena Semprot Pj. Bupati Jepara

- Jurnalis

Minggu, 8 Oktober 2023 - 16:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Bupati Jepara menghampiri supir bus jurusan Surabaya-Jepara yang membuang sampah sembarangan, Sabtu 7/10/2023

tribunchannel.comJEPARA – Dalam pelaksanaan pemantauan titik pantau Adipura tahun 2023 di Terminal Jepara, Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta semprot supir yang membuang sampah sembarangan di terminal.

 

Peristiwa ini terjadi saat kendaraan rombongan Pj. Bupati Jepara Edy Supriyanta hendak bertolak dari Terminal Jepara menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA), di Desa Bandengan. 

 

Saat kendaraan melaju meninggalkan Terminal tiba-tiba saja Pj. Bupati meminta supir menghentikan kendaraannya. Seketika ia turun dari mobil dan menuju ke salah satu bus di sisi terminal Jepara. 

 

Pj. Bupati langsung menghampiri supir bus jurusan Surabaya-Jepara yang membuang sampah sembarangan di pintu bus. Ia kemudian meminta sang sopir untuk membersihkan sampah-sampah bekas makanan yang berserakan di kolong bus. 

Baca Juga :  DPRD Kabupaten Pekalongan Gelar Audiensi Dengan Pedagang Pasar Desa Mrican

 

“Bukan gini mas caranya membuang sampah. Itu sudah disediakan tempat sampah, buang di sana, jangan asal,” ujar Edy, Sabtu 7 Oktober 2023.

 

Kemudian Edy menyuruh supir turun dari bus dan meminta menyapu sampah sampah yang mulai beterbangan. “Jika inindibiarkan makan terminal Jepara akan terlihat kotor. Jadi harus diingatkan,” kata dia. 

 

Edy juga meminta kepada Dinas terkiat untuk ikut memantau kebersihan di terminal. Termasuk untuk tidak segan mengingatkan awak kendaraan umum yang membuang sampahnya di sembarang tempat. Edy juga memberikan himbauan kepada para pedagang yang berjualan di terminal untuk tetap menjaga kebersihan. 

Baca Juga :  Polres Gresik Gelar Tes Kesamaptaan Jasmani Pastikan Kebugaran Personel

 

Diketahui, mulai Minggu 8 Agustus 2023, tim penilai Adipura mulai masuk ke Jepara. Mereka akan melihat secara langsung kebersihan kota Jepara. Ada 47 titik yang akan dipantau, termasuk Terminal Jepara. 

 

Berbagai upaya yang dilakukan itu, lantaran Edy Supriyanta berharap Kabupaten Jepara bisa mempertahankan Adipura Kencana yang diraih tahun lalu. 

 

“Harapannya Adipura Kencana bisa kita pertahankan kembali. Tugas dari masyarakat untuk ikut membantu permintaan dengan menjaga kebersihan” ungkap Edy.

 

Edy meminta dukungan dan kerja sama dari semua pihak mulai dari perangkat daerah, pihak swasta maupun masyarakat untuk bergotong royong nyengkuyung penilaian Adipura ini. 

 

(Rio/Red)

Berita Terkait

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama
Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024
Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari
38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres
Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih
Diduga Ada Gudang Untuk Penimbun Solar Ilegal Milik Yopi dan Nanda Anak Pensiunan Polisi, APH Harus Tegas
Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?
Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:23 WIB

Kilas Balik Kesuksesan PON XXI, PB PON XXI Wilayah Sumut Gelar Pameran Foto Saujana Arena Drama

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:17 WIB

Kasat Lantas Polres Demak Sosialisasi Kepengguna Jalan, Giat Simpatik Operasi Zebra Candi 2024

Selasa, 22 Oktober 2024 - 06:35 WIB

Korban Kebakaran Rumah di Desa Tanjungsari Mendapat Perhatian Dari Pemuda Pancasila PAC Weleri dan Rowosari

Senin, 21 Oktober 2024 - 12:56 WIB

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Minggu, 20 Oktober 2024 - 15:22 WIB

Kenaikan Sabuk Jambon Siswa Rayon Harjosari Bawen, Harus Semangat Berlatih

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 21:24 WIB

Mafia Ngangsu Solar Subsidi Diduga Masih Eksis di SPBU 44.562.09 Candiroto, APH dan SBM Pertamina Kemana?

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 09:53 WIB

Penampilan Deville Semarakkan Pembukaan POPDA 2024 di Kota Pekalongan

Berita Terbaru

Berita

38 Personel Polres Demak Terima Penghargaan Dari Kapolres

Senin, 21 Okt 2024 - 12:56 WIB