Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), memberi pujian dan apresiasi atas kinerja Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Sangihe
TRIBUNCHANNEL.COM – Jakarta – Usai dilakukan evaluasi kinerja, tim Evaluator Inspektorat Jendral Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), memberi pujian dan apresiasi atas kinerja Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Sangihe, Rinny Tamuntuan, yang dinilai sukses dalam menjalankan tugasnya selaku pimpinan pemerintahan di daerah.
Hal tersebut disampaikan Tim Evaluator Irjen Kemendagri ,dalam acara evaluasi kinerja Pj Bupati Sangihe untuk triwulan III periode kedua, yang digelar digedung Inspektorat Jendral Kemendagri, Senin (26/2/2024) di Jakarta.
Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe, dr Rinny Tamuntuan, dinilai sukses menjalankan tugasnya sebagai pimpinan daerah sehingga mendapat pujian serta apresiasi dari tim evaluator setelah mendengar laporan atas tiga aspek yang di evaluasi yakni, aspek pemerintahan, pembangunan dan aspek kemasyarakatan. Hal ini disampaikan oleh kasubag protokoler pimpinan ( prokopi) Humas Pemkab Sangihe , Maya Budiman melalui Pers release pada Senin (26/02-2024)
Sementara Rinny Tamuntuan tak lupa menyampaikan terimakasih kepada tim evaluator yang telah memberi nilai plus terhadapnya. Ucapan terimakasih juga disampaikan Tamuntuan kepada seluruh jajaran pemerintahan Kabupaten Kepulauan Sangihe, yang telah bekerja keras dalam memajukan daerah.
Namun demikian,ada beberapa catatan dari tim evaluator yang patut menjadi perhatian Pj Bupati untuk segera dituntaskan bersama seluruh jajaran pemerintahan, untuk hasil pelaksanaan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan yang lebih baik kedepan.
Dalam momentum ini , Pj Bupati Sangihe, turut didampingi Sekretaris daerah, Harry M Wolff, Inspektur Daerah ,N.R.Pande, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas PUPR serta sejumlah personil yang bergabung dalam tim penyusun laporan.
Adrianto/Red