Kapolsek Muntilan Sosialisasikan Program Ngantor Ning Ndeso

- Jurnalis

Kamis, 13 Juni 2024 - 15:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polsek Muntilan mengadakan program Polsek Muntilan Ngantor Ning Ndeso.

TRIBUNCHANNEL.COM – MAGELANG – Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Muntilan mengadakan program Polsek Muntilan Ngantor Ning Ndeso. Kapolsek Muntilan, AKP Abdul Muthohir, S.H., M.H saat menjadi narasumber program Jamus Gemilang di Radio Gemilang pada Rabu (12/06/2024) menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Polsek Muntilan mewujudkan wilayah Muntilan yang aman dan kondusif.

 

“Jadi mulai minggu depan, sebagai perwujudan hadirnya Polri dalam rangka harkamtibmas dan peningkatan pelayanan publik khususnya di wilayah Muntilan, ada beberapa program yang sudah kami susun yang namanya ngantor ning ndeso. Tujuannya untuk mendekatkan dan menghilangkan sekat antara Polri dan masyarakat. Seminggu sekali kami akan ngantor di balai desa. Kami juga akan membawa unit mobil pelayanan untuk melayani masyarakat yang akan mengurus administrasi kepolisian seperti SKCK, laporan kehilangan, laporan pengaduan tindak pidana, pengajuan izin keramaian dan lainnya akan kami layani,” terang Thohir.

Baca Juga :  Rutin Gelar Razia, Polsek Muntilan Amankan Miras Oplosan Berbagai Jenis

 

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sesuai dengan tugas utama dari Kepolisian RI yang tertuang dalam UU Nomor 2 Tahun 2002 dimana tugas pokok Polri diantaranya memelihara harkamtibmas, menegakkan hukum dan melindungi, menygayomi serta melayani masyarakat. Menurut Thohir, harkamtibmas merupakan kegiatan yang tidak bisa dilaksanakan oleh satu pihak saja, sehingga peran serta pihak lain dan masyarakat sangat penting untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban suatu wilayah.

 

“Kalau di desa ada tiga pilar ya, ada kepala desa, babinsa dari koramil dan bhabinkamtibmas dari polsek. Tiga pilar ini akan bersama sama melakukan upaya harkamtibmas, seperti memberikan himbauan kepada masyarakat, melaksanakn patroli bersama, melaksanakan penggalangan, komunikasi publik dengan tokoh agama, tokoh masyarakat dan pemuda,” lanjutnya.

Baca Juga :  Rapat Paripurna Istimewa Anggota DPRD Kabupaten Bogor Dalam Rangka Hari Jadi Bogor ke-542

 

Kapolsek juga berupaya menyasar masyarakat yang aktif di mesia sosial, karena ia merasa saat ini masyarakat hidup di era digital tentunya dalam melaksanakan himbauan tidak hanya secara tatap muka tetapi juga himbauan melalui sosial media, sehingga masyarakat akan lebih cepat menerima pesan kamtibmas dari kepolisian. Dirinya menegaskan bahwa dengan adanya program Polsek Muntilan Ngantor Ning Ndeso tidak lantas mengganggu pelayanan yang ada di kantor Posek Muntilan.

 

“Bagi masyarakat jangan khawatir saat kegiatan ini berjalan, di Polsek juga tetap ada pelayanan seperti biasa. Sehingga masyarakat di sekitar Polsek tetap bisa mengurus administrasi kepolisian di Polsek Muntilan.” pungkasnya

 

Suprapto/Red

Berita Terkait

Diduga Kecamatan Gemuh dan Cepiring Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas
Diduga JUDI TOGEL Bebas dan Aman di Kecamatan Brangsong Polres Kendal Harus Tegas
Diduga Kabupaten Kendal Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas
Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379
Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A
Deputi IV Kemenko Polkam Tinjau Pospam Ops Ketupat Semeru 2025 di Madiun
Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik
Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 00:50 WIB

Diduga Kecamatan Gemuh dan Cepiring Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas

Kamis, 10 April 2025 - 19:29 WIB

Diduga JUDI TOGEL Bebas dan Aman di Kecamatan Brangsong Polres Kendal Harus Tegas

Rabu, 9 April 2025 - 16:16 WIB

Diduga Kabupaten Kendal Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas

Jumat, 28 Maret 2025 - 20:57 WIB

Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379

Jumat, 28 Maret 2025 - 09:06 WIB

Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A

Kamis, 27 Maret 2025 - 23:02 WIB

Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik

Kamis, 27 Maret 2025 - 22:56 WIB

Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:44 WIB

Kapolsek Muntilan Paparkan Rencana Pengamanan Malam Takbir

Berita Terbaru