Amankan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Polres Pekalongan Kota Laksanakan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Candi 2023

- Jurnalis

Sabtu, 23 Desember 2023 - 06:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TNI – Polri bersama Pemkot Pekalongan gelar pasukan operasi lilin candi 2023

TRIBUNKENDAL.COM – Polres Pekalongan Kota Polda Jateng – Dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Operasi Lilin Candi 2023, Polres Pekalongan Kota, Polda Jateng bersinergi dengan TNI Kodim 0710/Pekalongan dan Pemkot Pekalongan melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Lilin Candi tahun 2023 di lapangan mataram Kota Pekalongan, Jumat (22/12/2023).

 

Dalam pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Candi 2023 ini, Selaku Inspektur Upacara adalah Kapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K., bersama Kasdim 0710/Pekalongan, Mayor Arh. Ahmad Thohir, Kepala Satpol P3K Kota Pekalongan, Sriyana, S.Sos., serta dihadiri Pejabat Utama Polres Pekalongan Kota, Forkopimda Kota Pekalongan, Instansi Terkait, Mitra Kamtibmas dan tamu undangan. 

 

Operasi Lilin Candi 2023 sendiri akan berlangsung selama 12 hari, dimulai dari tanggal 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, melalui amanatnya yang dibacakan Kapolres Pekalongan Kota, mengatakan apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana dan prasarana (Sarpras) yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi, sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan Natal 2023 serta tahun baru 2024 (nataru) dapat berjalan dengan optimal.

Baca Juga :  Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Pekalongan Kota Gelar Patroli Skala Besar

 

Oleh sebab itu, dalam rangka pengamanan Nataru, Polri didukung TNI, Kementerian Lembaga, pemerintah Daerah, Mitra kamtibmas dan stakeholder terkait menggelar operasi kepolisian terpusat dengan sandi “operasi lilin 2023” selama 12 hari, mulai tanggal 22 Desember 2023 s.d. 2 januari 2024. 

 

pada sisi kamseltibcar lantas, polri bersama stakeholder terkait telah menerbitkan SKB yang memuat tentang pembatasan operasional angkutan barang, penerapan rekayasa lalu lintas, pengendalian arus lalu lintas penyeberangan laut dan penundaan perjalanan. tentunya SKB ini harus dapat dipahami dan diimplementasikan secara tepat di lapangan.

 

khusus pada lokasi dan jalur menuju objek wisata jangan sampai terjadi kemacetan. sediakan kantong parkir yang memadai, pengaturan jalur keluar masuk, dan pengaturan lokasi pedagang agar masyarakat dapat berwisata dengan nyaman.

Baca Juga :  Tingkatkan Pembayaran Pajak : Mahasiswa KKN UNDIP Memperkenalkan Pembayaran PBB-P2 Lewat Tokopedia

 

Dalam rangka mengantisipasi kepadatan penumpang pada titik pelayanan moda transportasi umum, lakukan pengaturan jadwal keberangkatan, dorong pembelian tiket secara online, dan pengaturan arus keluar masuk bersama dengan stakeholder terkait. selain itu, laksanakan patroli jalan kaki guna mencegah terjadinya kejahatan.

 

Selanjutnya pada sisi kamtibmas, untuk menjamin pelaksanaan ibadah Natal berlangsung dengan aman dan khidmat, pastikan setiap lokasi ibadah sudah disterilisasi dan libatkan ormas-ormas keagamaan dalam kegiatan pengamanan sebagai wujud toleransi beragama, serta pastikan kehadiran negara pada setiap kegiatan ibadah masyarakat.

 

Selesai Pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Candi 2023 yang digelar di Lapangan Mataram Kota Pekalongan ini dilanjutkan dengan pengecekan Kendaraan bermotor yang akan digunakan untuk operasional dalam pelaksanaan Tugas Ops Lilin Candi 2023 di Kota Pekalongan. 

 

Red

Berita Terkait

Rapat Paripurna DPRD Kendal, Bupati Serahkan Buku LKPD
Dugaan Penyalahgunaan Solar Subsidi, Ada Apa Dengan Polsek Suradadi Tegal
Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025
SWI Mengucapkan Selamat Kepada Ketua Dewan Pers dan Komisioner Periode 2025 – 2028
Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik
Kasus Penipuan Modus Arisan PCX, Dua Oknum Polisi Ditetapkan Tersangka
Polsek Weleri Lakukan Operasi Miras di Kios Sugiyanti, Ketua SWI Jateng Berikan Apresiasi
Masyarakat Peduli Anti Korupsi Melaporkan Dugaan Korupsi DPU Kota Bandung ke KPK

Berita Terkait

Jumat, 23 Mei 2025 - 23:03 WIB

Rapat Paripurna DPRD Kendal, Bupati Serahkan Buku LKPD

Jumat, 23 Mei 2025 - 15:19 WIB

Dugaan Penyalahgunaan Solar Subsidi, Ada Apa Dengan Polsek Suradadi Tegal

Rabu, 21 Mei 2025 - 16:04 WIB

Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025

Kamis, 15 Mei 2025 - 21:50 WIB

SWI Mengucapkan Selamat Kepada Ketua Dewan Pers dan Komisioner Periode 2025 – 2028

Jumat, 9 Mei 2025 - 12:03 WIB

Kasus Penipuan Modus Arisan PCX, Dua Oknum Polisi Ditetapkan Tersangka

Selasa, 6 Mei 2025 - 22:02 WIB

Polsek Weleri Lakukan Operasi Miras di Kios Sugiyanti, Ketua SWI Jateng Berikan Apresiasi

Selasa, 6 Mei 2025 - 19:28 WIB

Masyarakat Peduli Anti Korupsi Melaporkan Dugaan Korupsi DPU Kota Bandung ke KPK

Selasa, 6 Mei 2025 - 12:35 WIB

BPD Denasri Wetan Gelar Musyawarah Desa Khusus bentuk Koperasi Desa Merah Putih

Berita Terbaru

Berita

Rapat Paripurna DPRD Kendal, Bupati Serahkan Buku LKPD

Jumat, 23 Mei 2025 - 23:03 WIB