Kapolsek Patebon AKP Kusfitono, S.H., M.H. bersama anggota melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawalan logistik Pemilu.
TRIBUNCHANNEL.COM – KENDAL – Dalam rangka memastikan keamanan Logistik Pemilu, Kapolsek Patebon AKP Kusfitono, S.H., M.H. bersama anggota melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawalan dari PPK Patebon ke PPS se Kec. Patebon, Senin (12/2/2024).
Pada kegiatan ini Kapolsek Patebon bersama Camat, Danramil, Ketua PPK dan Ketua Panwascam Patebon melaksanakan pemantauan langsung kegiatan pengamanan dan pendistribusian logistik Pemilu.
Kapolsek Patebon mengungkapkan bahwa Polri bersama dengan Stakeholder terkait akan menjamin logistik Pemilu aman sehingga akan siap digunakan pada saat pencoblosan tanggal 14 februari 2024 nanti.
“Pelaksanaan distribusi logistik Pemilu diangkut dengan menggunakan 2 KBM Truk Diesel dengan didampingi Petugas PPK dan Panwascam serta dikawal oleh anggota Polsek dan Koramil”, ungkap AKP Kusfitono
Camat Patebon Bpk. Abdul Muhfid. S.H., M.H. menambahkan bahwa hari ini akan dilaksanakan pendistribusian logistik pemilu dari PPK ke PPS sejumlah 18 Desa.
“Sampai dengan saat ini masih berlangsung proses pendistribusian, berjalan aman dan lancar”, imbuh Camat Patebon.
Red