Barisan Rudi Maesyal (BRM) membagikan total 1.445 Takjil kepada masyarakat yang melintasi di jalur Tugu Kecamatan Legok Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, Jum’at (05/04/2024).
TRIBUNCHANNEL.COM – TANGERANG – Barisan Rudi Maesyal (BRM) membagikan total 1.445 Takjil kepada masyarakat yang melintasi di jalur Tugu Kecamatan Legok Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, Jum’at sore (05/04/2024).
Aksi ini juga salah satu bentuk dukungan moril kepada Mochamad Maesyal Rasyid untuk menjadi Bupati Kabupaten Tangerang di periode 2024 – 2029.
Ketua relawan BRM Muhammad Azka Rasyid mengatakan kepada awak media aksi ini sebagai salah satu dukungan moril sepenuhnya untuk Mochamad Maesyal Rasyid menjadi Bupati Kabupaten Tangerang 2024.
“Kami sebagai relawan Barisan Rudi Maesyal (BRM) mendukung penuh Mochmad Maesyal Rasyid menjadi Bupati di Kabupaten Tangerang 2024,” ungkapnya Muhammad Azka Rasyid kepada wartawan, Jum’at sore (05/04/2024).
Azka sapaan akrabnya manambahkan, acara ini sekaligus membagikan puluhan Jersey Persita Tangerang dengan nomor punggung 17 bertuliskan Rudi Maesyal.
“Selain membagi-bagikan takjil di sore ini juga kita membagaikan puluhan Jersey Persita Tangerang dengan nomor 17 bertuliskan Rudi Maesyal supaya sepak bola di Kabupaten Tangerang menjadi lebih baik, “tambahnya.
Acara ini juga dimotori oleh pemuda-pemudi pecinta sepak bola yang berharap Kabupaten Tangerang menjadi lebih baik.
“Harapan kami Persita Tangerang menjadi lebih baik, tetap bertahan di Liga 1 Indonesia dan tidak tertegradasi di Liga 2, “cetusnya.
Di akhir wawancara, Azka mengajak kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Tangerang untuk mendukung Mochamad Maesyal Rasyid menjadi orang nomor 1 di tanah ungu.
“Ayo kita bersama-sama mendukung Mochmad Maesyal Rasyid menjadi orang nomor 1 di Kabupaten Tangerang, supaya tanah ungu bisa menjadi lebih baik dan mampu menghadapi tantangan globalisasi, “ajak Ketua BRM Muhammad Azka.
Harry/Red