Sambangi Gringsing, Kapolres Batang Tekankan Pentingnya Komunikasi Jaga Kamtibmas

- Jurnalis

Kamis, 30 Mei 2024 - 00:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Batang AKBP Nur Cahyo Ari Prasetyo bersama jajarannya mengadakan kunjungan ke wilayah Kecamatan Gringsing.

TRIBUNCHANNEL.COM – BATANG – Kapolres Batang AKBP Nur Cahyo Ari Prasetyo bersama jajarannya mengadakan kunjungan ke wilayah Kecamatan Gringsing dalam rangka Silaturahmi Kamtibmas, Jum’at (24/5/2024).

 

Acara yang berlangsung di rumah makan Dolly PTPN IX Siluwok Subah ini turut dihadiri oleh jajaran Muspika Kecamatan Gringsing, tokoh masyarakat, tokoh agama, organisasi masyarakat, dan seluruh Kepala Desa setempat.

 

Dalam sambutannya, Kapolres Nur Cahyo Ari Prasetyo menekankan pentingnya kekompakan dan perilaku positif masyarakat demi terciptanya suasana yang kondusif.

Baca Juga :  Peduli Kesehatan Masyarakat, Korem Wijayakusuma Baksos Disabilitas dan Pengobatan Massal

 

“Perilaku yang baik, saling menjaga, dan komunikasi yang terjaga sangat besar artinya bagi terciptanya keamanan. Jika suasana kondusif, masyarakat bisa hidup tenang dan damai,” tegas Kapolres.

 

Kecamatan Gringsing yang dilalui oleh jalan Pantura dan jalur Kereta Api lintas provinsi menjadikannya sebagai lokasi strategis. Ditambah lagi, Kawasan Industri Terpadu yang akan segera beroperasi diprediksi akan mendatangkan banyak pendatang dari luar daerah maupun luar negeri dengan berbagai budaya dan kebiasaan yang berbeda. 

Baca Juga :  Rutinan Bulanan Desa Adisana Gelar "Gema Sholawat Pembacaan Maulid Simtudduror"

 

Kapolres mengingatkan bahwa perbedaan ini harus diantisipasi dengan perilaku yang baik untuk mencegah potensi benturan.

Kapolres juga mengingatkan masyarakat yang mengadakan acara besar seperti pengajian atau pentas musik untuk selalu berkoordinasi dengan pihak keamanan demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. 

“Koordinasi ini penting agar setiap acara dapat berlangsung aman dan tertib, “pungkasnya.

 

Red/Dikin

Berita Terkait

Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379
Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A
Deputi IV Kemenko Polkam Tinjau Pospam Ops Ketupat Semeru 2025 di Madiun
Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik
Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak
Kapolsek Muntilan Paparkan Rencana Pengamanan Malam Takbir
Peringatan Nuzulul Qur’an di Mushola Nurul Hikmah Berlangsung Khidmat
Polres Demak Siagakan Tim Pengurai Arus Mudik

Berita Terkait

Jumat, 28 Maret 2025 - 20:57 WIB

Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379

Jumat, 28 Maret 2025 - 09:06 WIB

Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A

Kamis, 27 Maret 2025 - 23:08 WIB

Deputi IV Kemenko Polkam Tinjau Pospam Ops Ketupat Semeru 2025 di Madiun

Kamis, 27 Maret 2025 - 23:02 WIB

Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik

Kamis, 27 Maret 2025 - 22:56 WIB

Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:25 WIB

Peringatan Nuzulul Qur’an di Mushola Nurul Hikmah Berlangsung Khidmat

Selasa, 25 Maret 2025 - 13:44 WIB

Polres Demak Siagakan Tim Pengurai Arus Mudik

Senin, 24 Maret 2025 - 16:45 WIB

Mulai 8 April 2025 Pemprov Jateng Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan dan Denda

Berita Terbaru