Bazar Ramadhan RSUD Bendan Dipadati Warga dan Keluarga Pasien Berburu Keperluan Lebaran

- Jurnalis

Sabtu, 30 Maret 2024 - 22:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Masjid RSUD Bendan Kota Pekalongan  menggelar bazar Ramadhan

TRIBUNCHANNEL.COM – Kota Pekalongan – RSUD Bendan Kota Pekalongan sukses menggelar Bazar Ramadhan Tahun 2024 yang berlangsung selama 3 hari, 26-28 Maret 2024 di Halaman Masjid RSUD Bendan setempat. Dalam gelaran bazar Ramadhan tersebut dipadati ratusan masyarakat sekitar maupun keluarga pasien yang sengaja berbelanja di bazar Ramadhan. Ada 25 stan barang-barang kebutuhan pokok maupun kebutuhan lebaran dijual dengan harga murah, seperti sembako, pakaian layak pakai, aneka kue lebaran, jilbab, sepatu, hingga sepeda listrik.

 

Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid mengapresiasi atas inisiasi jajaran RSUD Bendan yang telah rutin menggelar bazar Ramadhan setiap tahunnya. Bazar kali ini bertepatan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-118 Kota Pekalongan Tahun 2024 sekaligus membantu masyarakat memenuhi kebutuhan saat lebaran Idul Fitri 2024.

 

“Bazar Ramadhan di RSUD Bendan ini ternyata sudah rutin dilakukan saat Bulan Ramadhan. Disini ada beberapa macam kebutuhan masyarakat dijual dengan harga murah seperti sembako, pakaian layak pakai, kue-kue lebaran, sepatu, dan sebagainya,”ucap Mas Aaf, sapaan akrabnya saat penutupan bazar Ramadhan di Halaman Masjid RSUD Bendan, Kamis (28/3/2024).

Baca Juga :  35 Anggota DPRD Kota Pekalongan Dilantik, Walikota Aaf : Semakin Bersinergi Lanjutkan Pembangunan

 

Menurutnya, harga jual kebutuhan masyarakat yang diperjualbelikan di bazar Ramadhan RSUD Bendan ini sangat terjangkau mulai dari Rp2.000,-. Bahkan, banyak masyarakat terutama kalangan ibu-ibu yang tinggal di sekitar RSUD Bendan dan sempat menjadi korban terdampak banjir beberapa waktu lalu merasa terbantu dan senang berbelanja di bazar ini. Dalam kesempatan tersebut, Mas Aaf juga sempat mengocek uang pribadinya untuk sekedar mentraktir ibu-ibu korban banjir tersebut dengan membelanjakan pakaian untuk mereka merayakan lebaran.

 

“Yang terpenting adalah bazar ini sangat bermanfaat untuk masyarakat sekitar. Mudah-mudahan adanya bazar ini menjadi keberkahan bagi semua yang terlibat,”ungkapnya.

Baca Juga :  Diduga SPBU 44.562.03 Wonosobo Melayani Pengangsu Solar Subsidi, SBM Pertamina Diminta Segera Cek CCTV

 

Sementara itu, Direktur Umum RSUD Bendan Kota Pekalongan, dr Dwi Heri Wibawa menjelaskan, bazar Ramadhan di RSUD Bendan sudah sering diadakan setiap tahun saat puasa Ramadhan, namun sempat terhenti saat pandemi Covid-19 dan tahun ini bisa kembali digelar usai situasi kondusif. Adapun peserta bazar yang ikut meramaikan berjumlah 25 stan baik dari jajaran pegawai RSUD Bendan, instansi vertikal dan perusahaan makanan dan minuman, serta UMKM setempat.

 

“Mulai dari sembako, pakaian layak pakai, aneka makanan, minuman, dan kebutuhan dasar lainnya untuk keperluan Hari Raya Idul Fitri. Mudah-mudahan kegiatan ini bermanfaat dan memberikan kebahagiaan bagi semuanya, tidak hanya jajaran pegawai RSUD Bendan, tetapi juga keluarga pasien yang sedang menunggu dan warga sekitar yang bisa mendapatkan sejumlah kebutuhan pokok lebaran dengan harga miring,”pungkasnya. 

 

Red

Berita Terkait

Polres Kendal Resmi Launching Gugus Tugas Polri Untuk Dukung Ketahanan Pangan
Santun Tapi Tegas, Pasangan Nomor 02 Jadi Sorotan di Debat Final Pilkada Deli Serdang
Calon Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor Terkuat Amdin Nukliri
DPRD Kabupaten Pekalongan Sampaikan Jawaban Pendapat Bupati Terhadap Dua Raperda
Pj Bupati Madiun Lakukan Penyerahan Sertifikat Elektronik Hasil Pelepasan Kawasan Hutan
Hendry Ch. Bangun Tidak Punya Legal Standing, Surat AHU PWI Diblokir
Diseminasi Audit Kasus Stunting, Pemkot Dorong Stakeholder Terus Fokus 4 Kelompok Sasaran
Peringati HKN 2024, Dinkes Fasilitasi Kelas Parenting Anak Inklusi SKB

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 09:43 WIB

Polres Kendal Resmi Launching Gugus Tugas Polri Untuk Dukung Ketahanan Pangan

Kamis, 21 November 2024 - 09:36 WIB

Santun Tapi Tegas, Pasangan Nomor 02 Jadi Sorotan di Debat Final Pilkada Deli Serdang

Kamis, 21 November 2024 - 09:28 WIB

Calon Ketua Karang Taruna Kabupaten Bogor Terkuat Amdin Nukliri

Rabu, 20 November 2024 - 13:32 WIB

DPRD Kabupaten Pekalongan Sampaikan Jawaban Pendapat Bupati Terhadap Dua Raperda

Rabu, 20 November 2024 - 10:47 WIB

Pj Bupati Madiun Lakukan Penyerahan Sertifikat Elektronik Hasil Pelepasan Kawasan Hutan

Senin, 18 November 2024 - 08:33 WIB

Diseminasi Audit Kasus Stunting, Pemkot Dorong Stakeholder Terus Fokus 4 Kelompok Sasaran

Senin, 18 November 2024 - 08:28 WIB

Peringati HKN 2024, Dinkes Fasilitasi Kelas Parenting Anak Inklusi SKB

Senin, 18 November 2024 - 08:19 WIB

Tingkatkan Perilaku Sanitasi-Higiene Masyarakat, Dinkes Lakukan Verifikasi STBM di Kelurahan Bandengan

Berita Terbaru