Deklarasi Anti Narkoba dan Bullying di SMAN 2 Batang

- Jurnalis

Selasa, 30 Juli 2024 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jajaran Polres Batang melakukan Deklarasi anti narkoba serta bullying di SMAN 2 Batang

TRIBUNCHANNEL.COM – BATANG – Dalam upaya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan bebas dari narkoba serta bullying, jajaran Polres Batang secara rutin melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah. Program ini dilaksanakan sebagai bagian dari sinergi antara kepolisian, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Batang, dan tenaga pendidik.

 

Kepala BNNK Batang, Suryanto Patmadi Raharjo, menegaskan bahwa deklarasi ini merupakan bentuk penguatan komitmen. 

“Namun yang terpenting adalah anak-anak memahami bahaya dan dampak narkoba sehingga di usia produktifnya mereka terhindar dari penyalahgunaan narkoba,” ujarnya saat memberikan materi di SMAN 2 Batang, Senin (29/7/2024).

 

Menurut Suryanto, selain melakukan deklarasi, pihaknya juga akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sekolah-sekolah jika ditemukan indikasi penyalahgunaan narkoba. 

“Sidak akan dilakukan dengan pendampingan guru Bimbingan Konseling (BK) untuk memastikan sejauh mana dan motivasi apa yang mendorong anak-anak menyalahgunakan narkoba,” ujarnya.

Baca Juga :  Pasangan Lansia di Pekalongan Terancam Kehilangan Tanah Gegara Uang Tiga Ribu Rupiah

 

Masalah yang masih menjadi perhatian saat ini adalah penyalahgunaan obat-obatan jenis hexymer dan dextro oleh pelajar. “Mereka seringkali tergiur karena harganya yang murah, hanya sekitar Rp10 ribuan. Oleh karena itu, kami terus gencar melakukan sosialisasi dan sidak,” tegasnya.

 

Data BNNK Batang pada 2023 mencatat sebanyak 20 pelajar jenjang SMP dan SMA terindikasi penyalahgunaan pil hexymer dan dextro.  “Kami sedang merehabilitasi mereka, beberapa sudah sembuh dan beberapa masih dalam proses,” jelasnya.

 

Kepala SMAN 2 Batang, Sugeng, menyatakan bahwa pihaknya sangat mendukung upaya yang dilakukan oleh kepolisian dan BNNK Batang. 

 

“Selain deklarasi, kami juga aktif melakukan sosialisasi dan mengingatkan bahaya penyalahgunaan narkoba serta bullying melalui berbagai media. Alhamdulillah, anak-anak kami belum ada yang terindikasi, tapi kami tetap menanamkan kepada mereka dampak negatif penyalahgunaan narkoba dan bullying agar menjauhinya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Maksimalkan Peran dan Tugas, Plt Walikota Salahudin Inginkan Damkarmat Jadi Dinas Mandiri

 

Terpisah, Kasatresnarkoba Polres Batang AKP Erdi Nuryawan mengatakan, Polres Batang berkomitmen untuk terus memberantas peredaran narkoba dan obat-obatan terlarang di wilayahnya. 

 

“Selain penindakan, kami juga gencar melakukan sosialisasi pencegahan peredaran narkoba di Batang. Ini bagian dari komitmen Kami untuk memastikan wilayah kami bebas dari narkoba,” ujarnya. 

 

Program kunjungan polisi ke sekolah dalam mencegah narkoba dan bullying diharapkan dapat menjaga lingkungan sekolah tetap aman, nyaman, dan kondusif untuk proses belajar mengajar. 

Dengan sinergi yang kuat antara kepolisian, BNNK, dan tenaga pendidik, diharapkan generasi muda Batang dapat tumbuh menjadi individu yang sehat, cerdas, dan berakhlak baik.

 

Red/Dikin

Berita Terkait

Dugaan Penyalahgunaan Solar Subsidi, Ada Apa Dengan Polsek Suradadi Tegal
Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025
SWI Mengucapkan Selamat Kepada Ketua Dewan Pers dan Komisioner Periode 2025 – 2028
Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik
Kasus Penipuan Modus Arisan PCX, Dua Oknum Polisi Ditetapkan Tersangka
Polsek Weleri Lakukan Operasi Miras di Kios Sugiyanti, Ketua SWI Jateng Berikan Apresiasi
Masyarakat Peduli Anti Korupsi Melaporkan Dugaan Korupsi DPU Kota Bandung ke KPK
BPD Denasri Wetan Gelar Musyawarah Desa Khusus bentuk Koperasi Desa Merah Putih

Berita Terkait

Jumat, 23 Mei 2025 - 15:19 WIB

Dugaan Penyalahgunaan Solar Subsidi, Ada Apa Dengan Polsek Suradadi Tegal

Rabu, 21 Mei 2025 - 16:04 WIB

Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025

Kamis, 15 Mei 2025 - 21:50 WIB

SWI Mengucapkan Selamat Kepada Ketua Dewan Pers dan Komisioner Periode 2025 – 2028

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:37 WIB

Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik

Selasa, 6 Mei 2025 - 22:02 WIB

Polsek Weleri Lakukan Operasi Miras di Kios Sugiyanti, Ketua SWI Jateng Berikan Apresiasi

Selasa, 6 Mei 2025 - 19:28 WIB

Masyarakat Peduli Anti Korupsi Melaporkan Dugaan Korupsi DPU Kota Bandung ke KPK

Selasa, 6 Mei 2025 - 12:35 WIB

BPD Denasri Wetan Gelar Musyawarah Desa Khusus bentuk Koperasi Desa Merah Putih

Senin, 5 Mei 2025 - 17:45 WIB

Jalan Rusak Parah Akibat Truk Angkut Batu Dari Galian C, APH dan Pemerintah Harus Tegas

Berita Terbaru

Berita

Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:37 WIB