Penanganan Enceng Gondok Terus Dilakukan Secara Berkelanjutan

- Jurnalis

Kamis, 17 Oktober 2024 - 14:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kota Pekalongan berupaya mengendalikan laju pertumbuhan tanaman enceng gondok

TRIBUNCHANNEL.COM – Kota Pekalongan – Jajaran Pemerintah Kota Pekalongan berupaya mengendalikan laju pertumbuhan tanaman enceng gondok yang tumbuhliar di sepanjang aliran sungai.

 

Penanganan dan pembersihan enceng gondok ini dilakukan secara berkelanjutan dan berkesinambungan dengan mengerahkan sejumlah Sumber Daya Manusia (SDM) dan mesin excavator serta armada pengangkut sampah, berlangsung di bantaran Sungai Lodji, Kota Pekalongan, Selasa (15/10/2024).

 

Pertumbuhan enceng gondok yang pesat ini mengakibatkan aliran sungai tersumbat dan meningkatkan risiko banjir. Sehingga, hal ini perlu diintensifkan pembersihan tanaman tersebut.

 

Kepala Bidang Pengendalian, Pencemaran, Kerusakan dan Penataan Ruang Terbuka Hijau pada Dinas Lingkungan Hidup Kota Pekalongan, Adi Usnan mengungkapkan bahwa, kegiatan pembersihan enceng gondok ini merupakan tindaklanjut dari kegiatan serupa di Bulan Juli 2024 lalu, dimana akan dijadwalkan rutin setiap Hari Selasa dan Kamis selama 2 bulan. 

Baca Juga :  Hari Pertama Puasa, Koramil 01 /Subah Bagikan Takjil

 

Upaya pembersihan dan penanganan enceng gondok ini selain melibatkan tim jogo kali dari DLH, juga berkolaborasi dengan dinas terkait DPUPR, Dindagkop-UKM, dan perangkat kecamatan untuk membantu pengangkutan enceng gondok tersebut.

 

“Selama dua hari itu kami laksanakan selama dua bulan yakni Bulan Oktober sampai November. Adapun luasan wilayah sungai yang tertutup enceng gondok dari utara belakang Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) sampai dibawah jembatan sekitar Pasar Grogolan sekitar 25 ribu kubik,”ujar Adi.

 

Menurutnya, tim jogo kali dari DLH juga sudah rutin melaksanakan pembersihan enceng gondok dari aliran Sungai Lodji sampai bawah jembatan Gambaran dan sepanjang aliran sungai di wilayah Bendan Kergon secara manual untuk diangkut ke bantaran sungai. Diharapkan dengan nantinya pembangunan bendung gerak selesai dan bisa dioperasikan, maka bisa memaksimalkan pembersihan enceng gondok yang menutupi aliran sungai.

Baca Juga :  Pj. Bupati Batu Bara Terima Penghargaan Kinerja Baik Dalam Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Tahun 2024

 

“harapannya setelah rotary screen bendung gerak dioperasikan, akan diuji cobakan dan berfungsi sebagai pengangkat baik sampah maupun enceng gondok agar air bisa mengalir ke laut. Kalau pada saat musim hujan ada aliran air dari Selatan, enceng gondok bisa terangkut kesana,”ungkapnya.

 

Lanjut Adi menambahkan, sebenarnya limbah enceng gondok ini bisa dijadikan pupuk kompos, maupun pakan ternak, dan sudah ada beberapa komunitas yang telah melakukan uji coba itu. Namun, yang menjadi kendala adalah antara volume enceng gondok dengan SDM yang membersihkan lebih banyak volume enceng gondok, sehingga perlu adanya penularan kreativitas limbah enceng gondok di tengah masyarakat

 

“Kami minta masyarakat sabar dulu karena volume enceng gondok yang tumbuh ini luar biasa pesat. Kegiatan ini akan dilaksanakan secara simultan dan berkesinambungan agar sedikit demi sedikit bisa terangkat dan teratasi, “pungkasnya.

 

Red

Berita Terkait

Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025
SWI Mengucapkan Selamat Kepada Ketua Dewan Pers dan Komisioner Periode 2025 – 2028
Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik
Kasus Penipuan Modus Arisan PCX, Dua Oknum Polisi Ditetapkan Tersangka
Polsek Weleri Lakukan Operasi Miras di Kios Sugiyanti, Ketua SWI Jateng Berikan Apresiasi
Masyarakat Peduli Anti Korupsi Melaporkan Dugaan Korupsi DPU Kota Bandung ke KPK
BPD Denasri Wetan Gelar Musyawarah Desa Khusus bentuk Koperasi Desa Merah Putih
Jalan Rusak Parah Akibat Truk Angkut Batu Dari Galian C, APH dan Pemerintah Harus Tegas

Berita Terkait

Rabu, 21 Mei 2025 - 16:04 WIB

Satlantas Polres Kendal Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Motor 2025

Kamis, 15 Mei 2025 - 21:50 WIB

SWI Mengucapkan Selamat Kepada Ketua Dewan Pers dan Komisioner Periode 2025 – 2028

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:37 WIB

Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik

Jumat, 9 Mei 2025 - 12:03 WIB

Kasus Penipuan Modus Arisan PCX, Dua Oknum Polisi Ditetapkan Tersangka

Selasa, 6 Mei 2025 - 19:28 WIB

Masyarakat Peduli Anti Korupsi Melaporkan Dugaan Korupsi DPU Kota Bandung ke KPK

Selasa, 6 Mei 2025 - 12:35 WIB

BPD Denasri Wetan Gelar Musyawarah Desa Khusus bentuk Koperasi Desa Merah Putih

Senin, 5 Mei 2025 - 17:45 WIB

Jalan Rusak Parah Akibat Truk Angkut Batu Dari Galian C, APH dan Pemerintah Harus Tegas

Senin, 5 Mei 2025 - 14:08 WIB

Hidupkan Shalat Shubuh Berjamaah, Masyarakat Parungpanjang 100% Dukung Revitalisasi Jalan!

Berita Terbaru

Berita

Pengkab PBSI Kendal Periode 2025-2029 Resmi Dilantik

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:37 WIB