Polres Kendal Gelar Binrohtal Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H/2024 M

- Jurnalis

Kamis, 18 Juli 2024 - 11:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Kendal menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) pada hari Kamis, 18 Juli 2024

TRIBUNCHANNEL.COM – Kendal – Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H/2024 M, Polres Kendal menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) pada hari Kamis, 18 Juli 2024, pukul 08.00 WIB di Masjid Al-Mu’min Polres Kendal. Kegiatan ini mengangkat tema “Dengan Semangat Tahun Baru Islam 1446 H Kita Tingkatkan Takwa dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri Presisi untuk Indonesia Emas 2045.”

Baca Juga :  Markas Besar Ormas LMP Akan Melaporkan Maraknya Pungli dan Jual Beli LKS di Kota Tegal

 

Acara Binrohtal diawali dengan pembukaan, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kapolres Kendal yang disampaikan oleh Kabag SDM, Kompol Ryke Rhimadhila, S.H., S.I.K., M.H. Inti dari sambutan tersebut adalah mengajak seluruh personel Polres Kendal untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta kinerja dalam menjalankan tugas sehari-hari.

 

Acara inti kemudian diisi dengan tausiyah oleh Dr. Moh Anwar Salafudin, S.Pd.I., M.Pd., M.Si. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan tentang pentingnya hijrah dan makna Tahun Baru Islam bagi umat Islam. Beliau juga mengingatkan para personel untuk selalu introspeksi diri dan meningkatkan kualitas ibadah.

Baca Juga :  Polda Jateng Tilang 9779 Pelanggaran Lalin, 1038 Diantaranya Lewat ETLE

Kegiatan Binrohtal ditutup dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu berjumlah 20 Orang dan doa bersama. Diharapkan dengan kegiatan ini, seluruh personel Polres Kendal dapat semakin memperkuat iman dan taqwa, serta lebih siap dalam melayani masyarakat dengan hati yang tulus dan ikhlas.

 

Red

Berita Terkait

Diduga Kecamatan Gemuh dan Cepiring Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas
Diduga JUDI TOGEL Bebas dan Aman di Kecamatan Brangsong Polres Kendal Harus Tegas
Diduga Kabupaten Kendal Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas
Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379
Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A
Deputi IV Kemenko Polkam Tinjau Pospam Ops Ketupat Semeru 2025 di Madiun
Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik
Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 00:50 WIB

Diduga Kecamatan Gemuh dan Cepiring Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas

Kamis, 10 April 2025 - 19:29 WIB

Diduga JUDI TOGEL Bebas dan Aman di Kecamatan Brangsong Polres Kendal Harus Tegas

Rabu, 9 April 2025 - 16:16 WIB

Diduga Kabupaten Kendal Marak Judi Togel, Polisi Diminta Tegas

Jumat, 28 Maret 2025 - 20:57 WIB

Dandim dan Kapolres Batang Dampingi Bupati Tinjau Rest Area 379

Jumat, 28 Maret 2025 - 09:06 WIB

Jelang Lebaran, Polres Kendal Perkuat Pengamanan di Rest Area 391A

Kamis, 27 Maret 2025 - 23:02 WIB

Kapolda Jatim Tinjau Pos Pam Dumpil, Kapolres Madiun Pastikan Kesiapan Pengamanan Mudik

Kamis, 27 Maret 2025 - 22:56 WIB

Aduannya Dihentikan Penyidik, Pengasuh Ponpes Karangtengah Gugat PMH Kasat Reskrim dan Kapolres Demak

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:44 WIB

Kapolsek Muntilan Paparkan Rencana Pengamanan Malam Takbir

Berita Terbaru